Air lemon sering kali di puji khasiatnya bagi kesehatan. Misalnya saja, melancarkan pencernaan, terhindar dari dehidrasi, hingga membantu proses penurunan berat badan.

Tapi, segala sesuatu yang di anggap sehat jika di konsumsi secara berlebihan akan menimbulkan dampak buruk juga. Berikut ini ada beberapa masalah kesehatan yang bisa kamu alami jika mengkonsumsi air lemon berlebihan. Yuk, simak di bawah ini.

1. Memicu GRED

Air lemon memang memberikan manfaat luar biasa dalam menjaga kesehatan pencernaan. Namun, terlalu banyak  minum air lemon malah akan menimbulkan efek yang tidak baik, seperti mengembangkan GRED dan memperparah maag, seperti yang di tulis dalam laman kesehatan.

GRED merupakan salah satu masalah kesehatan yang di picu makanan dan minuman bersifat asam seperti air lemon, gejala yang muncul biasanya rasa mual, mulas, hingga muntah.

2. Merusak gigi

Dalam sebuah jurnal, tertulis sebuah penelitian yang di lakukan di Brazil membuktikan jika konsumsi air lemon secara berlebihan bisa menyebabkan demineralsasi asam terhadap email gigi. Air lemon yang biasa di konsumsi memiliki efek korosif terhadap gigi, sifat asam ini juga sama seperti minuman ringan.

Tapi, dengan menyikat gigi setelah minum air lemon sudah cukup membantu mengurangi erosi yang terjadi pada gigi.

3. Bisa memicu dan memperparah sariawan

Sariawan merupakan luka dangkal yang sudah menjadi keluhan yang paling sering terjadi pada mulut dan pangkal gusi. Sariawan yang muncul biasanya akan terasa sakit, perih, berdarah, dan masalah ini tentunya mengganggu proses makan kita. Dikutip dari artikel kesehatan harian, asam sitrat yang terdapat dalam lemon bisa menyebabkan sariawan. Cara kerja asam sitrat dalam memicu terjadinya sariawan masih belum jelas, namun sudah terbukti.

Selain itu, zat asam satu ini juga bisa memperparah sariawan. Maka dari itu, kamu sangat di anjurkan untuk membatasi jumlah asupan air lemon dan jenis buah sitrus lainnya saat sariawan.

Nah, itulah 3 dampak buruk yang bisa kamu alami jika mengkonsumsi air lemon secara berlebih. Bukan sehat yang akan kamu dapat, tapi masalah kesehatan yang datang.